ππ’π¬πππ«ππππ§π π§ππ°π¬ Gπ¨π°π ||Β Hari ini, Jumat, 18 Oktober 2024, Sekolah Sempak Bola (SSB) Syekhyusuf Gowa mengikuti pertandingan bergengsi TAMALANREA 21. Sempak Bola Mini Soccer (TMS) Cup 11. Turnamen yang dihelat di lapangan Tala Btp ini menjadi ajang unjuk gigi bagi para atlet muda berbakat dari berbagai SSB di beberapa wilayah.
SSB Syekhyusuf Gowa menurunkan tim-timnya di kategori usia 8, 10, dan 12 tahun, yang dikenal dengan semangat juang dan permainan atraktifnya. Para pemain muda yang penuh talenta bersemangat untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka di lapangan hijau.
Pertandingan TMS Cup 11. merupakan momen penting bagi SSB Syekhyusuf Gowa untuk mengasah kemampuan dan membangun mental juara. Melalui turnamen ini, para pemain muda diharapkan dapat belajar dari pengalaman, meningkatkan teknik bermain, dan membangun solidaritas tim.
Dukungan penuh dari orang tua menjadi salah satu faktor penting dalam kesuksesan SSB Syekhyusuf Gowa. Salah satu orang tua pemain, Ibu Sitti Rabiah, saat diwawancarai oleh awak media menyatakan, “Kami sangat mendukung kegiatan ini supaya anak-anak juga bisa memperlihatkan atau mengembangkan bakatnya.”
Pelatih SSB Syekhyusuf, Pak Zainuddin, mengungkapkan tekadnya untuk membawa SSB Syekhyusuf meraih prestasi terbaik di TMS Cup 11. “Semoga kedepannya saya akan berusaha sebaikmungkin untuk SSB Syekhyusuf ini,” ujar Pak Zainuddin, yang didampingi oleh Asisten Pelatih, Sahar Algusri.
SSB Syekhyusuf Gowa berharap dapat meraih hasil positif di TMS Cup 11. Dukungan dari para orang tua, pelatih, dan masyarakat Gowa menjadi motivasi tersendiri bagi para pemain muda untuk berjuang dengan maksimal. Semoga SSB Syekhyusuf Gowa dapat mengharumkan nama Gowa di kancah sepak bola mini soccer.
πππ©π¨π«πππ«: Jhon daeng naba