๐๐ข๐ฌ๐ญ๐๐ซ๐๐๐๐ง๐ ๐ง๐๐ฐ๐ฌ ๐๐จ๐ฆ ๐๐จ๐ฐ๐ || Panitia Pembangunan Masjid Jami Raudah dan warga Dusun Renggang Desa Tanabangka, Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2024 M di Mesjid Jami Raudah pada Rabu (2/10/2024).
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan hari penting bagi umat Islam. Di Indonesia, hari ini dirayakan dengan berbagai kegiatan dan acara. Peringatan Maulid Nabi di Mesjid Jami Raudah ini merupakan yang kedua kalinya sejak masjid tersebut dibangun.
Panitia Pembangunan Masjid Raudah menghadirkan Ustadz Muhsin Ramlan sebagai pembawa renungan hikmah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW. Acara ini dihadiri oleh:
1.ย Camat Bajeng Barat, Syamsul Rijal S.E
2.ย Wakapolsek Bajeng
3.ย Sekdes Tanabangka bersama para kepala dusun
4.ย Imam Desa Yusuf Siriwa
5.ย Binmas Tanabangka
6.ย Seluruh warga Dusun Renggang
Hikmah dari memperingati Maulid Nabi adalah meneguhkan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW. Sebagai orang mukmin, kecintaan ini merupakan sebuah keniscayaan sebagai konsekuensi dari keimanan. Kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW harus berada di atas segalanya, bahkan melebihi kecintaan kepada anak dan istri, harta, kedudukan, dan diri sendiri.
Dalam sambutannya, Camat Bajeng Barat, Syamsul Rijal S.E, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada panitia pelaksana peringatan Maulid dan seluruh lapisan masyarakat Desa Tanabangka, khususnya masyarakat Dusun Tenggang, atas undangannya kepada Pemerintah Kecamatan Bajeng Barat.
“Mari kita menjaga persatuan, kesatuan, dan kebersamaan dalam membangun sinergitas agar Desa kita bisa lebih maju kedepannya,” tutupnya.
๐๐๐ง๐ฎ๐ฅ๐ข๐ฌ : ๐๐ณ ๐๐ฎ๐ซ๐๐ข๐ง ๐๐ก๐ฆ๐๐