Jurnalis Buser Info Sulsel Tetapkan Contoh Teladan dengan Menolong Korban Kecelakaan

misterdaengnews

Takalar misterdaengmews || Peristiwa kecelakaan lalu lintas di jalan raya seringkali disambut dengan sikap acuh tak acuh oleh pengguna jalan dan warga sekitar. Alih-alih menolong korban, mereka lebih memilih untuk merekam kejadian tersebut dan mengunggahnya ke media sosial seperti Facebook, Twitter, Snapchat, dan TikTok. Sikap ini justru menambah penderitaan korban yang membutuhkan pertolongan segera.

Namun, berbeda dengan Ismail Dg Tayang, seorang wartawan dari media Buser Info Sulsel. Saat melintas di jalan poros Galesong Utara menuju Galesong Selatan, ia melihat seorang perempuan bernama Nurmuliani (23) tergeletak di jalan setelah mengalami kecelakaan tunggal. Nurmuliani, seorang karyawan Koperasi PNM Mekar Syariah Galesong yang mengendarai sepeda motor Beat berwarna hitam,takalar 13 Agustus 2024.

Tanpa ragu, Ismail Dg Tayang langsung menghentikan mobilnya dan bergegas mendekati korban. Ia kemudian mengevakuasi Nurmuliani dan membawanya ke Rumah Sakit Umum Galesong menggunakan mobil Daihatsu Gran Max miliknya dengan nomor polisi DD 1422 VP.

“Perbuatan rekan jurnalis ini bukan ingin dipuji, tapi membantu sesama adalah kewajiban bagi kita. Menanam kebaikan adalah amal baik, dan membantu tanpa pamrih,” ujar Ismail Dg Tayang.

Sikap Ismail Dg Tayang patut dicontoh oleh semua orang. Dalam situasi darurat seperti kecelakaan, tindakan cepat dan tanpa pamrih sangat dibutuhkan untuk menyelamatkan jiwa.

 

Also Read

Tags

Leave a Comment